Unhas Wisuda 2.076 Lulusan

8
POTO : ISTIMEWA

 

BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR – Universitas Hasanuddin (Unhas) menyelenggarakan wisuda dengan 2.076 lulusan dari Program Sarjana, Magister, Doktor, Spesialis dan Profesi. Wisuda periode Desember 2024/2025 berlangsung di kampus setempat, Selasa dan Rabu (17 dan 18/12/2024)

Rektor Unhas, Jamaluddin Jompa mengatakan, sinergi seluruh elemen kampus telah membawa Unhas pada reputasi semakin baik, tidak hanya di tingkat nasional, juga internasional.

Unhas menjadi juara umum Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) pertama kalinya dalam 37 tahun. Juga berhasil mempertahankan SNI Gold dari Badan Standardisasi Nasional. Penghargaan yang semakin menegaskan Unhas satu-satunya perguruan tinggi di Indonesia yang berhasil memenuhi standar.

“Saya percaya, kalian semua telah dibekali pengetahuan dan keterampilan berharga. Namun, pengetahuan tanpa integritas dan disiplin, ibarat kapal besar tanpa nahkoda. Integritas dan disiplin, kompas yang akan membimbing untuk tetap berada pada jalur yang benar, meskipun arus tantangan global yang dihadapi begitu kuat,” seru Jamaluddin Jompa kepada lulusan.

Secara umum, wisudawan berjumlah 2.076 orang, terdiri dari 1.061 laki-laki dan 1.015 Perempuan. Untuk jenjang D3, 3 orang, Sarjana 841 orang, Profesi 861 orang, Magister 251 orang, Doktor 39 orang, Spesialis I (176 orang), dan Spesialis 2 (5 orang).

Editor : Bali Putra

Baca Juga :   MAKAN ENAK, HARGA MURAH DI RM ULU JUKU