BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR — Ramadan menjadi sasaran dan peluang supermarket dan berbagai macam produsen di Kota Makassar, untuk mendongkrak penjualan. Berdasarkan pantauan Bisnis Sulawesi dari tahun ke tahun, selama Ramadan akan terjadi peningkatan penjualan makanan dan hadiah.
Penjualan berbagai macam kebutuhan di supermarket diprediksi meningkat pada kisaran 30 sampai 40 persen, dibandingkan hari biasa. Apalagi seminggu sebelum masuk Idul Fitri, peningkatan penjualan bisa mencapai 60 persen.
Seiring dengan pertumbuhan ekonomi masyarakat di Sulawesi Selatan (Sulsel) khususnya Kota Makassar, kebiasaan atau budaya belanja sudah mulai sedikit bergeser. Pasar tradisional bukan lagi satu-satunya pilihan utama masyarakat saat ingin berbelanja kebutuhan Ramadan.
Pasar modern sudah mulai dipadati pengunjung, khususnya pada awak masuk bulan suci tersebut. Hal tersebut disampaikan Store General Manager SmartClub GTC Makassar, Dominggus Sopacua saat ditemui Bisnis Sulawesi, Kamis 24 mei 2018.
“Kalau untuk SmartClub sendiri, padatnya pengunjung itu pada saat minggu pertama memasuki bulan Ramadan, dan seminggu sebelum Idul Fitri,” ungkapnya Menurutnya, tren penjualan saat Ramadan mengalami kenaikan yang cukup signifikan dari tahun ke tahun. Ia melihat animo masyarakat di bulan Ramadan cukup besar, berbelanja berbagai macam produk yang digunakan untuk keperluan lebaran nanti.
“Untuk minggu pertama di bulan Ramadan ini, kami sudah naik di angka 30 persen, dengan rata-rata transaksi pengunjung minimal Rp 400 ribu per-orang.
Tahun ini, khususnya di bulan Ramadan, kami menargetkan pencapaian hingga 110 persen,” ujarnya optimis. Untuk memenuhi target tersebut, Dominggus cukup optimis. Itu karena SmartClub menghadirkan beberapa promo menarik di bulan Ramadan, seperti paket lebaran dan lain-lain. “Kalau promo di bulan Ramadan kita banyak.
Karena kan kita melihat juga animo masyarakat yang cukup besar, dan harga kami juga tidak terlalu mahal, masih mengikuti standar harga yang diberikan pemerintah,” tambahnya. Mengenai ketersediaan stok, Dominggus menjamin akan dapat terpenuhi hingga H-1 Idul Fitri. Apalagi produkproduk untuk keperluan Lebaran, jumlahnya tentu lebih ditingkatkan, seperti beberapa minuman bersoda, minyak goreng, sirup, dan lain-lain.
Harapannya, Ramadan dan Idul Fitri ini dapat menjadi momentum untuk mendapatkan rejeki sebanyak-banyaknya. Bukan hanya di tempatnya, tapi semua pelaku bisnis yang ada di Kota Makassar./Komang Ayu