Sandiaga Uno Resmikan Gedung Kuliah Terpadu Poltekpar Makassar

190

BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR – Politeknik Pariwisata (Poltekpar) Makassar menggelar acara peresmian Gedung Kuliah Terpadu Poltekpar Makassar, Sabtu (11/2/2023) sore.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, hadir meresmikan gedung kuliah terpadu tersebut.

Direktur Poltekpar Makassar, Muhammad Arifin, dalam sambutannya memaparkan, gedung mulai dibangun sejak tahun 2017 dan memiliki beragam fasilitas.

“Gedung ini dibangun dalam empat tahap sejak 2017. Adapun fasilitasnya terdiri dari auditorium, ruang kelas, ruang meeting, ruang studio, musholla, dan elevator,” ujarnya.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, memberi apresiasi, karena sebanyak 70 persen alumni Poltekpar Makassar, berhasil terserap oleh industri pariwisata di Indonesia.

Selain itu, alumni Poltekpar Makassar juga banyak yang berhasil menjadi entrepreneur, sehingga membuka peluang kerja untuk orang lain.

“Saya tadi mendapat data dari pak direktur, sebanyak 70 persen alumni Poltekpar Makassar berhasil terserap langsung oleh industri. Sebagian lainnya oleh sektor lain, seperti perbankan dan sisanya menjadi entrepreneur,” tutur Sandiaga.

“Saya rasa ini patut diapresiasi, karena alumni Poltekpar Makassar tidak hanya memajukan industri pariwisata Indonesia, tapi juga membuka peluang kerja bagi banyak orang,” tambahnya.

Nur Rachmat

Baca Juga :   Unibos Tuan Rumah Perayaan HUT ke-79 RI