PT Hartadinata Abadi Perluas Jangkauan Pasar di Makassar

289

BISNIS SULAWESI, MAKASSAR – PT Hartadinata Abadi Tbk (Hartadinata), produsen dan penyedia perhiasan emas terintegrasi Indonesia, meresmikan pembukaan waralaba toko ACC Premium di Hotel GranD Melia Makassar.

Pembukaan toko ACC Premium ini dihadiri oleh Direktur Utama PT Hartadinata Abadi Tbk Sandra Sunanto, Direktur Produksi dan Operasional Cuncun Muliawan. Franchisee, dan artis papan atas Indonesia pengguna setia perhiasan Hartadinata, Krisdayanti.

”Toko ACC Premium adalah  toko  yang menargetkan pembeli dari segmen menengah ke atas. Kami juga menyediakan perhiasan emas dan berlian, tampil dengan desain yang mewah, serta sesuai selera kalangan menengah ke atas,” ungkap Sandra Sunanto, Direktur Utama PT Hartadinata Abadi Tbk.

Lebih lanjut Sandra menjelaskan, pembukaan toko ACC Premium ini merupakan bagian dari investasi berkelanjutan, dan komitmen Hartadinata dalam memberikan kemudahan bagi masyarakat menengah ke atas, untuk memiliki perhiasan emas dan berlian yang berkualitas tinggi.

“Kami membuka toko ACC Premium di Makassar, karena potensi pasarnya yang sangat baik, serta permintaan perhiasan emas dan berlian yang semakin meningkat dari masyarakat Makassar. Peningkatan permintaan perhiasan emas dan berlian ini seiring dengan tingkat perekonomian Makassar yang tumbuh drastis selama 5 tahun terakhir, yaitu mencapai 8,23 persen, dibandingkan pertumbuhan ekonomi nasional yang sebesar 5,15 persen,” jelas Sandra.

Selain membuka toko ACC Premium di Hotel Grand Melia Makassar, Hartadinata juga menambah  toko ACC di Osaka, Makassar. Pembukaan toko-toko ini memperluas jaringan toko retail sendiri Hartadinata menjadi 34 toko ACC, dan dalam waktu dekat Hartadinata berencana menambah lagi toko ACC di Jakarta, Madiun, Cirebon, dan Palembang.

“Jumlah toko yg akan dibuka sampai dengan tahun 2020 kurang lebih 60-70 toko, sehingga target 100 toko ACC yang tersebar di seluruh Indonesia diperkirakan akan tercapai. Kami terus membuka kesempatan kepada mitra potensial dan calon franchisee yang ingin memasuki bisnis toko perhiasan untuk maju bersama di bisnis perhiasan dalam negeri,” tutup Sandra.

Baca Juga :   Lembaga Riset Ikatan Dokter Indonesia Resmi Didirikan

Nur Rachmat