Pomal Lantamal VI Bersama Polres Pelabuhan Gencarkan Imbauan Perangi Covid 19 

141
Sosialisasi tentang pencegahan Covid19 terus dikampanyekan TNI-Polri guna menggugah kesadaran masyarakat. Sinergitas tersebut ditunjukkan Polisi Militer Angkatan Laut (Pomal) Lantamal VI yang dipimpin Kapten Laut (PM) Ervandik bersama Polres Pelabuhan yang dipimpin Kasatlantas Polres Pelabuhan Makassar AKP Morens Dannari, S.Sos., M.Si., dalam Patroli gabungan di sekitar wilayah kecamatan Ujung Tanah dan sekitarnya, Selasa (14/04/2020). POTO : ISTIMEWA

 

BISNIS SULAWESI, MAKASSAR – Sosialisasi tentang pencegahan Covid19 terus dikampanyekan TNI-Polri guna menggugah kesadaran masyarakat. Sinergitas tersebut ditunjukkan Polisi Militer Angkatan Laut (Pomal) Lantamal VI yang dipimpin Kapten Laut (PM) Ervandik bersama Polres Pelabuhan yang dipimpin Kasatlantas Polres Pelabuhan Makassar AKP Morens Dannari, S.Sos., M.Si., dalam Patroli gabungan di sekitar wilayah kecamatan Ujung Tanah dan sekitarnya, Selasa (14/04/2020).

Sosialisasi serta imbauan dilakukan dengan berkeliling di sejumlah ruas jalan mulai Mako Polres Pelabuhan hingga Finish di depan Mako Lantamal VI.

Imbauan melalui pengeras suara dilakukan agar warga menghindari kerumunan, menjaga jarak, tidak melakukan kegiatan kemasyarakatan yang menyebabkan berkumpulnya massa dalam jumlah banyak, dan memperbanyak aktifitas di dalam rumah selama masa tanggap darurat Covid19 demi keselamatan dan kepentingan bersama.

“Apabila dalam keadaan mendesak dan tidak dapat dihindari kegiatan yang melibatkan banyak orang, agar dilaksanakan dengan tetap menjaga jarak dan wajib mematuhi aturan pemerintah,” kata Kapten Laut (PM) Ervandik selaku Perwira Pomal Lantamal VI.

Juga menghimbau masyarakat selalu menjaga pola hidup bersih dan sehat, dengan rajin mencuci tangan menggunakan sabun atau hand sanitizer. Dan tidak kalah penting untuk tidak mudah percaya berita hoaks yang beredar di Medsos, karena hanya akan menimbulkan kecemasan dan ketakutan berlebihan.

Rilis

Baca Juga :   Kemenkes RI Ganjar Makassar Penghargaan Daerah Percontohan Nasional 2019