Minyak Goreng Curah Kini Tak Tersedia di Pasar

208

BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR – Sejak pemerintah mempertahankan Harga Eceran Tertinggi (HET) minyak goreng curah tetap di harga Rp14 per kg, masyarakat mengeluhkan tak mendapatinya di pasar.

Terpantau dari 2 pekan berlalu, pasokan minyak goreng belum tersedia di pasar-pasar tradisional di Makassar.

Dari penelusuran Bisnis Sulawesi, dari pekan lalu hingga Senin (28/3/2022), belum didapati pendagang di pasar yang memperjual belikan minyak goreng curah.

Salah satu pedagang di pasar Pa’baeng-baeng, Syahril, mengatakan pada Bisnis Sulawesi, bahwa telah 2 pekan minyak goreng tak tersedia di pasar.

“Telah 2 pekan saya tidak menjual minyak goreng curah,” katanya.

Salah satu pelanggan pasar Pa’baeng-baeng, ramlah, menuturkan, sangat berharap pada pemerintah agar membantu masyarakat mendapatkan minyak goreng curah.

“Ini sudah mau bulan Ramadan. Kami tak mampu beli yang kemasan karena terlalu mahal. Kami sangat berharap minyak goreng curah kembali dijual di pasar,” katanya.

Penulis : Marwiah Syam

Baca Juga :   Kanwil DJP Sulselbartra Sandera Penunggak Pajak 6 M