Makassar Jajagi Kerja Sama Kemenlu

106
Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin bersama beberapa pejabat pemkot Makassar saat berkunjung ke Kemenlu RI di Jakarta, Senin (26/01/2026). POTO: ISTIMEWA

 

BISNISSULAWESI.COM, JAKARTA – Pemerintah Kota Makassar membuka ruang kolaborasi strategis mendorong percepatan pembangunan daerah ke level global. Kali ini, peluang kerja sama lintas sektor dijajagi bersama Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) Republik Indonesia, dengan fokus pada penguatan sektor pariwisata dan kemaritiman.

Upaya tersebut mengemuka dalam kunjungan Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, ke Kantor Kemenlu RI di Jakarta, Senin (26/01/2026).

“Melalui skema promosi dan pameran luar negeri yang difasilitasi Kemenlu, Makassar berpeluang tampil sebagai kota pesisir strategis yang memiliki wisata, untuk dipromosikan di luar negeri,” kata Munafri.

Untuk hal itu, diagendakan kegiatan “Diplomat Day in Makassar”, Mei atau Juni mendatang. Di mana, dalam kegiatan tersebut akan diperkenalkan secara langsung potensi unggulan Kota Makassar, khususnya di sektor pariwisata dan kemaritiman.

Wakil Menlu, Muhammad Anis Matta berencana mengundang para duta besar negara-negara Timur Tengah yang bertugas di Indonesia untuk melakukan kunjungan langsung ke Makassar. Kunjungan diharapkan dapat membuka peluang kerja sama konkret di bidang pariwisata, investasi, dan pengembangan kawasan ekonomi.

Editor: Bali Putra