BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto mendukung gagasan Ketua Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Sulawesi Selatan, Adi Rasyid Ali mengadakan kompetisi tinju lorong.
Pengurus Persatuan Tinju amatir (Pertina) kota Makassar menggelar kejuaraan Tinju Lorong di Anjungan Pantai Losari, 27 hingga 30 September 2017. Menurut Ketua Pertina Makassar, Muhanmad Tawing, keputusan melaksanakannya di tempat terbuka tentu menjadi sesuatu yang baru, dan diharapkan bisa menarik banyak penonton untuk hadir.
“Kami ingin menjadikan tinju sebagai olahraga prestasi dan hiburan. Apalagi, Makassar dikenal sebagai kota pertama dipertandingkannya tinju pada PON ke IV tahun 1957, ” ujarnya.
Legenda tinju Indonesia Chris John pun memeriahkan pembukaan kejuaraan tinju lorong di Anjungan Pantai Losari Makassar. Kehadirannya diharapkan bisa menjadi motivasi bagi para petinju-petinju muda di Kota Daeng.
Selain Chris John, panitia juga rencana menghadirkan legenda Tinju Indonesia lainnya Ellyas Pical, pada penutupan Kejuaraan Tinju Lorong, 30 September 2017.
***Nur Rachmat