BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR — Melalui semangat Spirit of Unity, ID42NER selalu berusaha menjaga suasana kekompakan, keceriaan dan kepedulian. Demi mencapai tujuan tersebut, komunitas ini selalu melakukan kegiatan-kegiatan positif, salah satunya yang dilaksanakan pekan lalu, touring Jelajah Sulawesi dari 22 Desember 2017 hingga 2 Januari 2018 mendatang.
“Touring ini bertajuk Jelajah Sulawesi, dimana komunitas ID42NER akan melewati medan pulau Sulawesi yang terkenal cukup menantang, dimulai dari kota Makassar, menuju kabupaten Tana Toraja, lalu menembus ke tengah menuju kabupaten Poso, kota Palu, kota Gorontalo, dan destinasi terakhir adalah kota Manado,” ungkap Saladin Bonaparta selaku Presiden ID42NER
Selama touring, ID42NER juga melakukan berbagai kegiatan tambahan. Rombongan touring mengunjungi berbagai destinasi paling digemari, sekaligus mempromosikan lokasi wisata setiap kota dan kabupaten yang disinggahi. Selain itu, rombongan juga akan memberi santunan uang tunai dan makan siang bersama anak yatim di kota Makassar, Palu dan Manado.
Touring ini diikuti kurang lebih 30 Toyota Fortuner, dimana 10 diantaranya dikirim langsung dari Jakarta. Estimasi jumlah peserta mencapai 100 peserta, terdiri dari anggota komunitas beserta keluarga yang berasal dari berbagai chapter yang ada di pulau Sulawesi dan Jawa. Diharapkan kegiatan ini bisa memupuk rasa persaudaraan dan kekeluargaan ID42NER menuju tahun baru 2018.
“Dengan kegiatan Jelajah Sulawesi, kami tentu berharap besar member berserta anggota keluarganya bisa membangun silaturahmi secara langsung dengan member lain yang berasal dari chapter berbeda. Semua peristiwa yang akan terjadi selama perjalanan kami, baik susah maupun senang, kami percaya akan semakin menguatkan rasa kekeluargaan ID42NER, sesuai dengan semangat Spirit of Unity ID42NER,” tambah Saladin.
Sebagai salah satu founder dealer Toyota di wilayah Sulawesi, Kalla Toyota menyambut positif aktifitas ini, yang sejalan dengan semangat Let’s Go Beyond dari Toyota. Toyota Fortuner mewakili Beyond Technology dan Beyond Product dengan design dan performa yang sangat mumpuni di segala medan.
Manajemen Kalla Toyota yang diwakili oleh Ferry Irawan selaku West Region Division Head, secara resmi melepas rombongan Touring ID42NER Jelajah Sulawesi di Mall Phinisi Point, 23 Desember lalu. Ia berharap para peserta dapat sampai di lokasi tujuan dengan selamat, tanpa kekurangan satu apapun./Nur Rachmat