Hotel Santika Makassar Tawarkan “January Best Deals”

248
POTO: ISTIMEWA

 

BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR – Ingin menikmati staycation bersama keluarga dan kerabat yang seru dan nyaman?,  ke Hotel Santika Makassar saja. Hotel Santika Makassar menawarkan promo “January Best Deals” untuk Anda.

Dengan harga Rp500.000/net , Anda bisa menginap satu malam di Hotel Santika Makassar. Beragam fasilitas bisa Anda nikmati seperti sarapan untuk dua orang, free wifi, free fitness center, free late check out untuk member My Value.

“Untuk tamu yang mau long stay di harga Rp550.000/net per malam,  kami berikan free laundry 1 set, sudah termasuk breakfast untuk 2 orang, free wifi, free fitness center. Jadi, tunggu apa lagi?. Segera reservasi atau pesan di aplikasi My Value sekarang, karena promo ini hanya berlaku sampai akhir Januari 2026,” ujar Sales Manager Hotel Santika Makassar, Rosa Indah, Kamis (08/01/2025).

Ia pun mengajak pelanggan Santika Makassar untuk tidak melewatkan promo spesial ini. Dikatakan, bagi yang berminat untuk staycation di Hotel Santika Makassar bisa menghubungi 0411-363-2233.

“Promo menarik lain juga dapat diakses melalui aplikasi MySantika yang dapat didownload di playstore ataupun di IOS. Keuntungan lebih banyak dengan mendaftar sebagi member My Value,” pungkas Rosa.

Rismayanti