BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR – Untuk menarik tamu di tengah persaingan yang semakin ketat di Makassar, pelaku bisnis hotel perlu melakukan inovasi yang berkesinambungan. Seperti yang dilakukan hotel Four Points by Sheraton Makassar, yang menghadirkan paket business lunch.
Menyajikan konsep menu nusantara, hanya dengan Rp 125.000 nett, tamu sudah bisa menyantap 99 jenis menu sepuasnya. Menu itu terdiri dari aneka macam makanan tradisional, baik untuk, mulai dari appetizers, main course, hingga dessert.
“Makanan yang kami sajikan semuanya menu nusantara, mie jawa, nasi goreng, capcay bakso, gado-gado, ikan pallumara dan lain-lain. Itu setelah melihat selera sebagian besar tamu yang menginginkan menu dalam negeri dengan vasiasi lebih banyak,” ungkap M Suwanta selaku Executive Chef.
Promo makanan siang ini dihadirkan setiap Senin dan Rabu, mulai pukul 12.00 hingga 15.00 WITA. Setiap saat menu itu akan diganti supaya tamu selalu merasakan hal baru dalam hal penyajian makanan dan minuman di hotel Four Points by Sheraton Makassar. Bagi tamu yang memiliki anak di bawah 12 tahun, untuk menikmatinya akan mendapatkan diskon 50 persen.
Sejak diluncurkan, menurut Suwanta, promo makan siang ini mendapat respon yang sangat baik dari tamu. Setiap masuk waktu makan siang, puluhan tamu memadati area restoran Four Points by Sheraton Makassar.
“Sekarang kami masih dalam tahap trial tiga bulan. Kalau responnya terus bagus, selanjutnya akan dilanjutkan dengan konsep yang lebih baik,” ujar Suwanta.
***Nur Rachmat