BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR — Bagi grup selebgram Super DJ, Doyo dan Djarot, gadget merupakan suatu benda yang memiliki arti dan fungsi sangat besar. Setiap hari digunakan sebagai sarana untuk berkarya. Pada akun Instagram superDJ, diisi dengan beraneka macam video lucu hasil karya mereka.
“Video yang kami posting di Instagram mempunya durasi 1 menit hingga 15 detik. Alhamdulillah sekarang jumlah followers kami 61,4K,” ujar Djarot, salah seorang personil.
Diakuinya, setiap video lucu yang diposting mendapat respon sangat bagus bagi pengguna Instagram. Rata-rata memberikan motivasi, supaya Super DJ bisa terus berkarya. Salah satu kelebihannya seorang yang ingin berkarya dengan mamanfaat medsos, agar dapat memberikan kenyamanan bagi orang berkarya, lewat video dengan 1 menit yg dulunya 15 detik. Jadi sebagai kreator akan merasa terpuaskan
Pesannya bagi pemua yang ingin mengikuti jejaknya, buat lah video-video yang bermanfaat, dan sifatnya universal. Jika ditekuni secara sungguh-sungguh, akan dapat memberikan nilai ekonomis juga. /Nur Rachmat