Direksi PDAM Paparkan Dua Hal Urgent Dihadapan Pj Walikota Makassar

213

BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR – Penjabat Walikota Makassar Yusran Jusuf selaku kuasa pemegang mandat di Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Makassar, menghadiri persentasi yang dibawakan Direktur Utama Hamzah Ahmad, di Aula tirta PDAM kota Makassar, Kamis (04/07).

Dalam presentasinya, Hamzah menyebutkan ada dua tindakan yang urgent dilaksanakan PDAM, kebocoran air dan program rehabilitasi jaringan pipa dikawasan timur kota.

“Setiap tahun, hasil audit BPK ataupun BPKP, persoalan utama yang selalu mencuat adalah rekomendasi untuk meminimalisir kebocoran air. Ini, menjadi program prioritas kami untuk membenahinya,” ujarnya.

Direktur utama PDAM Makassar, Hamzah Ahmad, memberikan pemaparan kepada Pj Wali Kota Makassar. POTO: MASYUDI FIRMANSYAH / BISNIS SULAWESI

Terkait program rehabilitasi jaringan pipa dikawasan timur kota, kata Hamzah, kendala untuk merealisasikan program tersebut, yakni belum adanya izin dari Balai Jalan Dinas Pekerjaan Umum

“Jika rehabilitasi pipa tidak dilakukan, hasil audit BPK menyebutkan, PDAM kehilangan Rp 700 juta,” terangnya.

Untuk itu Hamzah berharap dukungan dan bantuan Pj Walikota, untuk membantu mendapatkan rekomendasi izin melalui pemerintah kota Makassar.

“PDAM telah mengalokasikan anggaran untuk rehabilitasi pipa tersebut. Anggaran dan persiapan pekerjaan sudah kami persiapan, tinggal dari PU kota Makassar. Mudah-mudahan persoalan segera teratasi dengan adanya dukungan dari pemerintah kota,” terangnya.

Sementara itu, Pj. Walikota Yusran berharap, PDAM terus meningkatkan kualitas layanan kpada masyarakat.

Nur Rachmat

Baca Juga :   Silatuhrahmi Dengan Warga Bonto Duri Danny Resmikan Lorong Smart City