Balai Besar KIPM Serahkan 900 Paket  Ikan Sehat Bermutu di Bone

127
POTO : ISTIMEWA

BISNISSULAWESI.COM, BONE – Sebagai rangkaian Bulan Mutu Karantina 2022, Balai Besar Karantina Ikan dan Pengendalian Mutu (KIPM) Makassar berperan aktif menyediakan sumber gizi dari protein ikan kepada masyarakat. Seperti dilakukan di Kantor Desa Selli, Kecamatan Bengo, Kabupaten Bone, Senin, 29 Agustus 2022, Balai Besar KIPM Makassar menyerahkan 900 paket ikan sehat bermutu kepada masyarakat berupa ikan kerapu, katamba, dan baby tuna hasil tangkapan nelayan Sulawesi Selatan.

Penyerahan  ikan sehat bermutu dihadiri Anggota Komisi IV DPR-RI Dapil II Sulawesi Selatan, Dr. Ir. H. Andi Akmal Pasluddin, S.P,. M.M yang juga merupakan putra asli Bone. Hadir juga Kepala Dinas Perikanan Bone, Sekretaris Camat Bengo, Kapolsek Bengo, Dandim Bengo, Kepala Desa Selli, serta masyarakat Kecamatan Bengo.

Kepala Balai Besar KIPM Makassar, dalam sambutannya menyatakan penyerahan  ikan sehat bermutu ini merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama dalam penyediaan gizi dari protein ikan kepada masyarakat.

POTO : ISTIMEWA

Sementara itu Anggota Komisi IV DPR-RI, Andi Akmal Pasluddin mengapresiasi Balai Besar KIPM Makassar atas kinerjanya menjadikan komoditi perikanan sebagai komoditi ekspor terbesar dari Sulawesi Selatan.

Pada kegiatan ini pula dilakukan edukasi kepada masyarakat mengenai cara memilih ikan sehat dan bermutu oleh tenaga fungsional Balai Besar KIPM Makassar dan dilanjutkan dengan games untuk mengukur pemahaman masyarakat terhadap ikan sehat bermutu. Diharapkan dengan penyerahan ikan sehat bermutu ini dapat membantu pemenuhan kebutuhan gizi masyarakat dan mengurangi stunting di Kabupaten Bone.

Sebagaimana diketahui, bulan mutu karantina tahun 2022 ini mengambil tema “Dengan Semangat BMK Kita Wujudkan Penjaminan Ikan Sehat dan Bermutu”.

Editor : Bali Putra

Baca Juga :   GO-FOOD FESTIVAL DIGELAR DUKUNG POTENSI EKONOMI KTI