BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR — Potensi bencana alam seperti Gempa, Tsunami dan Likuifaksi di Kota Makassar secara ilmiah tergolong sangat kecil. Hal itu terungkap pada Seminar dan Talkshow bertajuk “Potensi & Mitigasi Bencana Alam Geologi Sulawesi” yang digelar PT GMTD Tbk di Hotel Gammara, Jumat (26/10).
Ahli Geologi Universitas Hasanuddin (Unhas) yang juga selaku Kepala Puslitbang Studi Kebencanaan UNHAS, Adi Maulana, mengatakan, pulau Sulawesi masuk dalam lingkaran cicin api, dan dilalui 3 lempeng besar, sehingga membuat pulau ini masuk dalam wilayah paling rawan gempa. Namun, khusus kota Makassar dianggap aman, meskipun tentu harus tetap waspada.
Hal senada dikatakan Koordinator Gempa Bumi BMKG Wilayah IV Makassar, R Jamroni. Menurutnya, Makassar dikatakan kota yang aman terjadinya gempa bumi berkekuatan besar dan likuifaksi.
Acara seminar ini diikuti media cetak, online dan elektronik se Kota Makassar. Dan dipandu oleh salah satu Jurnalis Senior di Kota Makassar, Abdullah Rattingan. / Nur Rachmat