TELKOMSEL RESMIKAN MINI GRAPARI DI MAKASSAR

311
Direktur Sales Telkomsel, Sukardi SIlalahi, berbincang dengan customer saat peresmian mini GraPARI di jalan Cenderawasih Makassar. / Foto: Masyudi Firmansyah

BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR — Telkomsel kembali tingkatkan kapasitas layanan di wilayah Makassar, dengan menghadirkan mini GraPARI . Hadirnya mini GraPARI merupakan solusi atas tingginya animo masyarakat di wilayah Makassar, terhadap kebutuhan layanan Telkomsel di wilayah tersebut.

Mini GraPARI merupakan tempat layanan Telkomsel yang mengusung tag line “One Stop Sales & Service”, dimana pelanggan dapat menemukan produk lengkap Telkomsel sekaligus mendapatkan pelayanan purna jual.

Mini GraPARI yang berlokasi di Kantor Telkomsel Distribution center (TDC) Jalan Cendrawasih Makassar ini diresmikan langsung Direktur Sales Telkomsel Sukardi Silalahi, didampingi Executive Vice President Area Pamasuka Ronny Arnaz, dan Ketua Pengurus KISEL Suryo Hadiyanto.

Mini GraPARI di Makassar adalah Mini GraPARI pertama di Sulawesi, yang dikelolah oleh Koperasi Telkomsel (KISEL).  Di Mini GraPARI ini pelanggan dapat melakukan berbagai layanan seperti Upgrade USIM 4G, penggantian Kartu, serta informasi produk dan pelayanan lainnya. Selain itu, pelanggan juga dapat membeli langsung berbagai produk Telkomsel seperti simcard (prepaid & postpaid) dan voucher, serta beragam produk dan layanan digital Telkomsel. / Nur Rachmat

Baca Juga :   Hadir di F8, Tanjung Bunga Berikan Penawaran Menarik