Luncurkan Program Eco-Basic, Garuda Indonesia sasar ‘back packer’

259

BISNISSULAWESI.COM, SEMARANG — Maskapai penerbangan PT. Garuda Indonesia, Tbk. me-launching program Economy Basic (Eco-Basic) dengan harga tiket lebih murah yang dapat dijangkau pelanggan, (28/05).

Vice Presiden Garuda Indonesia Region Sulawesi Kalimantan dan Papua, I Wayan Supatrayasa, mengatakan program ‘Eco-Basic’ menyasar para back packer, yang ingin bepergian dengan dengan simple, tidak membawa banyak barang. Sekaligus menambah keterisian penumpang.

“Kita ingin menambah tingkat keterisian penumpang, sekaligus menjawab keluhan pelanggan yang mengatakan garuda itu mahal, maka dari itu kami membuat program ‘Eco-Basic'”, ujarnya.

Wayan juga mengatakan, perbedaan ‘Eco-Basic’ hanya pada jatah bagasi yang tidak lebih dari 20 kilogram dan tidak dapat menyimpan barang/tas di kabin atas, namun dapat ditaruh dibawah kursi penumpang masing-masing, dari segi pelayan diperlakukan full service seperti penumpang lainnya.

“Penumpang ‘Eco-Basic’ tetap menadapat full service, dan juga mendapatkan jatah bagasi 20 kilogran, yang beda hanya tidak mendapat bagasi kabin atas”, kata Wayan.

Dengan program tersebut, harga tiket yang ditawarkan cukup murah dibanding harga normal. Harga tiket ‘Eco-Basic’ Makassar – Surabaya hanya sekitar Rp.680 ribu dan Makassar – Semarang sekitar Rp.650 ribu.

Program kelas “Eco-Basic” berlaku khusus untuk rute penerbangan yang dilayani armada ATR 72-600 Dan Bombardier CRJ 1000. Untuk penerbangan di tanggal (28/05) lalu pada 21 rute armada ATR 72-600 dan Bombardier CRJ 1000 khususnya di sejumlah rute penerbangan tujuan Medan, Palembang, Pontianak, Balikpapan dan Ujung Pandang.

Melalui program tersebut, Wayan juga berharap bertambahnya gairah wisata terkhusus di wilayah semarang yang memiliki objek wisata cukup menarik seperti Vihara Sam Po Kong, Museum Kereta Api Ambarawa, Agro Wisata, Eling Bening dan Lawang Sewu. / GEB

Baca Juga :   Raih Peluang Baru Berhambur Hadiah Bersama Santika Fair B2B Banyuwangi