Mandiri Inhealth Lounge, Kini Hadir di Primaya Hospital Hertasning Makassar

331
Mulai 1 September 2024 Mandiri Inhealth Lounge hadir di Primaya Hospital Hertasning Makassar. Lounge baru tersebut diresmikan Kepala Kantor Operasional PT Asuransi Jiwa Inhealth Indonesia (Mandiri Inhealth) Makassar, Ani Sri Winarti dan Direktur Primaya Hospital Hertasning Makassar, dr. Oki Yancy, MARS, Senin (02/09/2024). POTO : INDRA MAHENDRA

 

BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR – PT Asuransi Jiwa Inhealth Indonesia (Mandiri Inhealth) dan Primaya Hospital Hertasning Makassar meresmikan Mandiri Inhealth Lounge, Senin, 02 September 2024. Sebuah Lounge yang khusus dipergunakan bagi tertanggung asuransi Mandiri Inhealth, khususnya tertanggung Mandiri Inhealth Medical Care (Managed Care) untuk Plan Diamond dan Plan Platinum serta Tertanggung Mandiri Inhealth Indemnity.

Melalui kolaborasi ini diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan Tertanggung Mandiri Inhealth dalam mendapatkan pelayanan kesehatan di Primaya Hospital Hertasning Makassar.

Khusus bagi tertanggung asuransi Mandiri Inhealth, Mandiri Inhealth Lounge, kini hadir di Primaya Hospital Hertasning Makassar. POTO : INDRA MAHENDRA

Mandiri Inhealth Lounge dapat digunakan oleh Tertangggung sebagai sumber informasi, penanganan keluhan, pengendalian layanan terpadu, serta kenyamanan fasilitas lainnya,” ungkap Kepala Kantor Operasional Mandiri Inhealth Makassar, Ani Sri Winarti usai pengguntingan pita tanda diresmikannya Mandiri Inhealth Lounge di Primaya Hospital Hertasning.

Dikatakan Ani, ini merupakan lounge kedua di Makassar, setelah sebelumnya juga disediakan lounge Primaya Hospital Makassar yang berada di Jalan Urip Sumoharjo. Ia berharap Mandiri Inhealth selalu disupport Primaya Hospital untuk mewujudkan pelayanan maksimal dan berkualitas.

“Semoga dengan kerjasama ini, semakin banyak layanan yang bisa kami berikan kepada tertanggung Mandiri Inhealth,” harapnya.

Poto bersama usai pemotongan pita tanda diresmikannya Mandiri Inhealth Lounge di Primaya Hospital Hertasning Makassar, Senin (02/09/2024). POTO : INDRA MAHENDRA

Direktur Primaya Hospital Hertasning, dr. Oki Yancy, MARS juga menyampaikan hal sama. Ia berharap kedua pihak dapat menjalin kerjasama dalam jangka panjang. Pasalnya, di era saat ini, pasien yang datang ke rumah sakit bukan hanya mengharapkan kesembuhan, tetapi juga mengharapkan bagaimana kenyamanan mereka selama menjalani perawatan di rumah sakit

“Mandiri Inhealth merupakan partner lama Primaya yang diharapkan bisa maju dan berkembang bersama-sama,” ujarnya

Seperti diketahui, PT Asuransi Jiwa Inhealth Indonesia (Mandiri Inhealth) sendiri didirikan pada 2008 oleh PT Askes (Persero) untuk mengembangkan asuransi kesehatan komersial berbasis Managed Care. Seiring proses transformasi PT Askes (Persero) menjadi BPJS Kesehatan, serta pertumbuhan dan perkembangan bisnis, saat ini komposisi pemegang saham PT Asuransi Jiwa Inhealth Indonesia (Mandiri Inhealth) yaitu PT Asuransi Jiwa IFG 80% dan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk 20%.

Baca Juga :   Hingga September 2023, Pemerintah Menunjuk 161 Pemungut dengan Hasil Pungutan  Rp15,15 Triliun

Mandiri Inhealth memiliki izin usaha dari Menteri Keuangan RI No.KEP-38/KM.10/2009 tanggal 20 Maret 2009 tentang Pemberian Izin Usaha di Bidang Asuransi Jiwa kepada PT Asuransi Jiwa Inhealth Indonesia.

Mandiri Inhealth menghadirkan layanan asuransi kesehatan yang optimal bagi lebih dari 1.6 juta peserta. Didukung lebih dari 7.600 jaringan provider yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia dan luar negeri, serta kantor perwakilan yang terdiri dari 12 Kantor Pemasaran, 11 Kantor Operasional dan 34 Kantor Layanan. */Bali Putra