Kini Berstatus Bintang Empat, Unhas Hotel and Convention Makassar Resmikan “Nemo Lounge”

288
Rektor Universitas Hasanuddin, Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc melakukan pengguntigan pita tanda peresmian "Nemo Lounge" Unhas Hotel and Convention Makassar, Senin (26/08/2024). POTO : HENDRI

 

BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR – Unhas Hotel and Convention Makassar meresmikan fasilitas baru untuk memberikan pelayanan terbaik bagi pengunjungnya, “Nemo lounge”, Senin (26/08/2024). Menyatu dengan area lobi, “Nemo Lounge” diharapkan bisa menjadi tempat yang nyaman untuk berdiskusi, berkolaborasi dan mengembangkan ide-ide baru yang bermanfaat bagi kemajuan bersama.

Selain meresmikan “Nemo Lounge”, Unhas Hotel and Convention juga mengumumkan status baru hotel yang kini berstatus hotel berbintang empat.

“Kebanggan kami hari ini bukan hanya ada pada peresmian lounge, tetapi juga status Unhas Hotel and Conventionyang sudah menjadi hotel berbintah empat,” ujar General Manager Unhas Hotel and Convention Makassar, Suro Budi Arto saat memberi sambutan dihadapan para tamu yang hadir.

Penyerahan bukti status baru Unhas Hotel and Convention Makassar yang kini berstatus bintang empat oleh General Manager, suro Budi Arto kepada Rektor Universitas Hasanuddin, Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc . POTO : HENDRI

Menurut Budi, lounge yang diresmikan bukan hanya sekadar fasilitas tambahan, tetapi juga merupakan simbol dari komitmen Unhas Hotel and Convention untuk terus berinovasi dan memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh civitas akademika dan masyarakat umum

Dengan adanya lounge ini, ia berharap dapat memberikan kenyamanan dan pengalaman yang lebih baik bagi para tamu yang berkunjung ke Unhas Hotel and Convention. “Kami juga berharap lounge ini menjadi tempat yang nyaman untuk berdiskusi, berkolaborasi dan mengembangkan ide-ide baru yang bermanfaat bagi kemajuan bersama,” tambahnya.

Sementara itu, terkait meningkatnya status Unhas Hotel menjadi hotel berbintang empat disebut sebagai langkah yang sangat penting untuk memastikan kepuasan tamu dan memperkuat citra hotel serta menjadi kebanggan dari hotel milik Universitas Hasanuddin.

Di mana, Universitas Hasanuddin dapat semakin memperkuat posisi  sebagai institusi pendidikan yang unggul dan berdaya saing tinggi, bukan hanya di bidang Pendidikan tetapi juga unggul dalam pengelolaan bisnis PTNBH.

“Semoga, dalam pertemuan serupa di waktu mendatang, bapak rektor bisa kembali hadir untuk meresmikan fasilitas tambahan lain seperti kolam renang. Semoga bisa tahun depan,” sebut Budi yang disambut tempuk tangan dan dukungan tamu yang hadir.

Baca Juga :   Dengarkan Aspirasi Warga, Prof Rudy Keliling Kecamatan
Pemberian nama “Nemo Lounge” dengan menuliskan pada piringan oleh Rektor Universitas Hasanuddin, Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc didampingi General Manager Unhas Hotel and Convention Makassar, Suro Budi Arto. POTO : HENDRI

Nama “Nemo Lounge” sendiri diberikan langsung Rektor Universitas Hasanuddin, Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc saat memberi sambutan pada acara tersebut. Pemberian nama ditandai dengan penulisan nama lounge dan tandatangan di piringan berupa plakat. Jamaluddin Jompa juga sekaligus meresmikan “Nemo Lounge” dengan pengguntingan pita.

“Namanya kita putuskan saja ya, Nemo Lounge. Ada unsur atau nuansa kelautan, maritim. Saya percaya, semua orang tahu “Nemo”, itu kan ikan yang “drama”, cantik alami. Dan semoga Nemo Lounge juga cepat dikenal, bukan hanya untuk menikmati hidangan, tapi bisa juga menjadi tempat berdiskusi dan edukasi,” ujarnya.

Hal sama dikatakan Ketua Majelis Wali Amanah, Prof. Dr. Alimuddin  Unde, M.Si. Menurutnya, hotel memang sepatutnya tidak  hanya menjual kamar. Namun menawarkan semua fasilitas yang menunjang peningkatan pelayanan. “Yang terpenting berada dalam koridor dan norma-norma yang ada dalam Perusahaan,” ujarnya.

Bali Putra