Festival Ikan Bolu Pertama di Sulsel Bakal Hadir di Hotel Harper

247
POTO : ISTIMEWA

BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR – Sebagai salah satu hotel yang selalu memberikan gebrakan dari setiap kegiatan yang diselenggarakan, Hotel Harper Perintis Makassar by ASTON kembali akan menggebrak dengan inovasi barunya. Awal November 2022, Harper Perintis Makassar akan menggelar festival ikan bolu pertama di Sulawesi Selatan.

Festival ini merupakan ajang pameran Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang bergerak dari berbagai sektor khususnya UMKM dengan produk utama berbahan dasar dari ikan bolu.

“Festival ini kami gelar di minggu pertama November bertempat Hotel Harper Perintis Makassar by Aston dan juga di beberapa titik sekitar area kompleks ruko Manggala Junction,” ujar Abd. Rahim Amin, Food & Beverage Manager Harper Perintis Makassar by ASTON.

Menurut Abdul Rahim, festival ini juga akan dimeriahkan berbagai wahana permainan seperti komidi putar dan berbagai wahana permainan lain yang bisa diakses dengan menggunakan tiket khusus.

Festival Ikan Bolu akan berlangsung 08-20 November 2022. Juga akan dirangkaikan dengan berbagai kegiatan menarik lain seperti Pekan Raya Harper, Pameran Aneka Hidangan Ikan Bolu, Chef in Action, Live Music & Seni Tari, UMKM Expo & Pelatihan Digital Marketing, Chef Lorong Kompetisi & Cooking Demo, Tournament Esports Mobile Legends.

Baca Juga :   Wujudkan Makassar "Sombere and Smart City", Diskominfo Maksimalkan Pelayanan Publik Terintegrasi