Dukung Makassar Kota Kuat, Dispar Gelar FGD Pengembangan Kemitraan Pariwisata

198
POTO : ISTIMEWA

BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR – Sesuai visi misi Pemerintah Kota Makassar yaitu Rekonstruksi Kesehatan, Ekonomi, Sosial dan Budaya Menuju Masyarakat Sejahtera dengan Imunitas Ekonomi dan Kesehatan Menuju Kota yang Kuat untuk Semua. Maka Dinas Pariwisata (Dispar) Makassar menggelar  Forum Group Discussion (FGD) Pengembangan Kemitraan Pariwisata. Dibuka Kadispar Makassar diwakili Sekretaris Dispar Makassar, Andi Tenri Lengka SH M.Si.

Kegiatan berlangsung satu hari, Rabu (21/9) di Hotel Gammara Makassar dengan jumlah peserta 50 orang yang berasal dari pelaku ekonomi kreatif dan general manager Hotel di Kota Makassar.

Kegiatan digelar untuk memberikan wadah kepada UMKM Masayarakat Lorong untuk memasarkan hasil produksi. Kemudian meningkatkan perekonomian UMKM Masyarakat Lorong serta meningkatkan sinergitas antara dinas pariwisata dengan industri perhotelan di Makassar.

POTO : ISTIMEWA
Baca Juga :   Kupas Tas Sapa Warga Untia