15 Camat Makassar Tandatangani Komitmen Bersama Penanganan Lorong Wisata

187
POTO : ISTIMEA

BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR – Sebanyak 15 Camat Makassar menandatangani komitmen bersama penangangan lorong wisata di Makassar.

Wakil Wali (Wawali) Kota Makassar, Fatmawati Rusdi, menyatakan, program lorong wisata ini menjadi perhatian serius Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar yang harus segera terealisasi di 15 Kecamatan di Makassar.

Fatmawati juga menyatakan, setelah 5 bulan berjalan membahas lorong wisata secara marathon dengan melibatkan Dinas Ketahanan Pangan dan instansi terkait, akhirnya penempatan untuk lokasi kini sudah ditentukan.

“Alhamdulillah penentuan lokasi sudah ditentukan. Kita akan turun ke lapangan. Apalagi lorong wisata ini telah menjadi pekerjaan rumah yang harus segera diselesaikan, karena di dalamnya terdapat 24 program strategis Pemkot Makassar,” katanya, di Ruang Sipakalebbi, Kantor Balaikota Makassar. Senin (30/5/2022)

Fatma berharap, 15 Camat ini akan menjadikan program lorong wisata menjadi atensi untuk diperhatikan sesegera mungkin.

“Karena sudah memasuki bulan Juni, kita sudah punya shelter, maka bulan Agustus sudah harus berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan. Sekali lagi yang utama, program ini harus ada koordinasi yang baik dengan seluruh stakeholder,” katanya.

Marwiah Syam

Baca Juga :   Pemprov Sulsel Serahkan Santunan Kematian Korban Longsor di Jeneponto dan Maros