BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR – Sebuah kehormatan bagi Harper Perintis Makassar, yang akan menjadi tuan rumah dari pelaksanaan Archipelago Food Festival, digelas selama dua hari 11 dan 12 Mei 2022.
Archipelago Food Festival ini merupakan festival makanan yang dibuat oleh Archipelago International, diadakan 3 kali dalam setahun, di beberapa hotelnya di seluruh dunia. Total ada 157 hotel jaringan hotelnya di dunia.
Director of Sales Harper Perintis Makassar, Arifin Achmad mengatakan, acara yang ke-7 kalinya dilaksanakan ini, dipusatkan di Indonesia Timur, dan Kota Makassar sebagai tuan rumah, yakni Harper Perintis Makassar. Sampai sekarang, sudah ada tiga hotel jaringan Archipelago International di kota daeng; Fave Hotel Losari, Aston Hotel Makassar dan Harper Perintis Makassar.
“Archipelago Food Festival ini, menampilkan around the world cuissins, makanannya dari seluruh dunia. Mulai dari Korea, China, Jepang, Middle east, western food, semuanya dihadirkan dalam satu kegiatan,” ungkapnya.
Jelas Arifin lebih lanjut, semua makanan akan dimsak oleh 15 orang chef, dimana semuanya merupakan head chef di setiap property jaringan Archipelago International Hotel. Untuk dapat menikmatinya, cukup membayar Rp 200 ribu nett/orang, itu sudah all you can eat.
“Acaranya jam 6 sore sampai jam 9 malam. Ada sekitar 200 jenis makanan akan ditampil oleh beberapa property jaringan Archipelago International,” tutupnya.
Nur Rachmat