IHSG Ditutup Menguat 0,69%

199

BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR – Bursa Efek Indonesia mencatat Indek Harga Saham Gabungan pada penutupan perdagangan Selasa, 06 Juli 2021 ditutup 6,047.111 poin, menguat 0.69% atau 41.502 poin dibandingkan penutupan perdagangan Senin (05/07/2021) yang berada di posisi 6,005.609 poin.

Hari ini diperdagangkan 18,430 miliar lembar saham dengan nilai transaksi Rp 12,392 triliun dan frekuensi pasar 1,251,716 kali transaksi.

Perdagangan hari ini dibuka mulai pukul 09.06 WIB pada posisi 6,013.062 poin. Mengalami pertumbuhan hingga posisi tertinggi perdagangan hari ini berada di level 6,054.608 poin pada pukul 13.42 WIB. Perdagangan ditutup pukul 15.15 WIB di level 6,047.111 poin.

Hampir semua indeks mencatat pertumbuhan pada perdagangan hari ini dengan persentase pertumbuhan antara 0.01% hingga 2,95%. Kecuali Sri Kehati dan Infobank15 yang pada perdagangan hari ini mencatatkan penurunan.

Dari sisi sektor, sektor yang mencatat persentase pertumbuhan tertinggi adalah sektor teknologi sebesar 3.01% atau 330.06 poin dari penutupan perdagangan senin kemarin berada di posisi 10,948.27 poin, sedangkan pada penutupan perdagangan hari ini berada pada posisi 11,278.33 poin. Sementara itu, sektor finansial mencatat penurunan tertinggi dengan persentase penurunan 0,26% atau sebanyak 3.44 poin dari 1,325.66 poin dan pada penutupan perdagangan hari ini berada di posisi 1,322.22 poin.

SUMBER : BURSA EFEK INDONESIA

10 top gainers pada perdagangan hari ini, BOSS, BIMA, PUDP, SRAJ, PRIM, ARGO, MSIN, PRDA, SMA dan  MBTO. Sedangkan 1o top losers, JECC, MASA, PGLI, NOBU, INPS, MITI, INTA, ASMI, ATIC, dan BIKA.

Bali Putra

Baca Juga :   Bersama Camat se-Kota Makassar, Camat Tamalanrea Diambil SUmpah dan Dilantik sebagai PPATS